Tuesday, March 27, 2018

BELAJAR AUTOCAD – MEMBUAT UKURAN DIMENSI BARU – TEXT

Kali ini didalam fungsi / patern dimension style manager, kita akan membahas mengenai sub menu Text. Dalam sub menu text pada prinsipnya untuk mengatur jenis huruf / ukuran huruf / penempatan huruf / arah penempatan huruf dalam tipe / jenis dimensi yang akan kita buat.

Sebelumnya kita sudah mengulas bagaimana mengakses fungsi / patern dimension style manager ( berfungsi untuk membuat baru atau merubah yang sudah ada jenis / tipe ukuran dimensi ) dengan sub menu lines & simbols and arrows, kali ini akan dijelaskan secara lebih rinci lagi mengenai bagian - bagian terpenting mengenai sub menu selanjutnya yaitu TEXT.

Berikut ini adalah beberapa yang perlu diperhatikan dalam pengaturan di sub menu text yang ada di dimension style manager, adapun item - itemnya adalah sebagai berikut ini :













  • TEXT
a. Text appearance, terdapat empat item dalam sub menu ini :
- Text style = Ukuran huruf
- Text colour = warna huruf
- Fill color = block huruf
- Text height = ukuran huruf
Silahkan untuk diexplored lebih dalam lagi untuk masing masing item ditas, untuk mendapatkan hasil yang pas / sesuai dengan kebutuhan gambar.

b. Text placement, untuk pengaturan penempatan text / huruf dimensi yang akan dibuat
- Vertikal
- Horizontal
- View Direction
- Offset from dim line = jarak antara text / huruf dengan garis dimensi

c. Text alignment, untuk pengaturan arah text / huruf dimensi yang akan dibuat
- Horizontal
- Aligned with dimension line
- Iso standart


Untuk semakin mematangkan dimension style manager, terutama sub menu text, silahkan untuk mencoba coba semua pilihan yang ada baik itu mengenai jenis huruf / ukuran hurus / penempatan huruf / arah huruf / dan lain lain.

Untuk menambah ilmu pengetahuan kita bersama, mohon untuk sharing + komen + tambahan untuk menambah wawasan dan pengetahuan kita mengenai software autocad terutama untuk fungsi Dimension style manager. Berbagi wawasan dan pengetahuan adalah sodakoh dalam wujud yang lain dan mudah mudahan ini adalah jalan lain yang di ridoi oleh allah swt.

Tidak ada kesempurnaan yang kita miliki sebagai manusia, yang ada adalah bagaimana proses kita dengan kerendahan hati yang tulus, bahwa proses belajar dan belajar adalah yang paling murni kita sebagai manusia.

Keiklasan memiliki kekuatan yang kuat untuk tetap bertahan dari semua proses belajar yang kita lalui, dan keiklasan adalah dorongan sekaligus tarikan energi energi positif terhadap mereka mereka yang berani menyelami dan fokus terhadap satu titik yang bernama iklas.

Untuk bagi yang masih pemula, belajar autocad adalah hanya butuh keseriusan untuk tetap tahan dan tahan dengan cara / proses yang masih belum ketemu. Semoga kita senantiasa selalu berada dijalan yang di ridoi oleh allah swt.

Andriyadi, 27/03/2018

No comments: